Menjelang berakhirnya Tahun Ajaran 2013-2014, maka Koordinator Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah (K3M MTs) Kabuaten Tegal menundang Pengurus K3M selaku Fasilitator Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), Pengurus, serta Anggota Tim 9 MGMP untuk melakukan Persiapan Penyusunan Naskah Ujian Madrasah (UM) Kelas IX.
Acara tersebut diselenggarakan pada hari Senin tanggal 27 Januari 2014 dengan nomor undangan 09/K3M.MTs/ST/28/I/2014 berlangsung sejak pukul 08.30 hingga 11.30 di Aula MTs Negeri Model Babakan Lebaksiu Tegal.
Melalui K3M dengan ketua Bapak Khosi`in, S.Pd acara tersebut diformat seperti Pembekalan bagi guru-guru inti MGMP yang akan menyusun Kisi-Kisi dan Naskah Soal Ujian Madrasah Kelas IX dengan Nara Sumber Tim K3M MTs Kabupaten Tegal. Adapun peserta yang hadir merupakan Guru-Guru MTs Kabupaten Tegal Mata Pelajaran Umum seperti:
- Bahasa Indonesia;
- Bahasa Inggris;
- Bahasa Jawa;
- Matematika;
- Pendidikan Kewarganegaraan (PKn);
- Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS);
- Ilmu Pengetahuan Alam (IPA);
- Seni Budaya;
- Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes).
Hasil dari pertemuan tersebut disepakati Guru Inti yang berjumlah 9 dibentuk dalam Dua tim, yaitu Tim Empat dan Tim Lima. Tim Empat bertugas untuk menysusun Kisi-Kisi yang ditarget pada tanggal 5 Pebruari 2014 selesai sehingga bisa dibagikan pada Tim Lima yang kemudian menterjemahkannya dalam bentuk Butir Soal. Kemudian, butir soal yang sudah disusun diserahkan kembali kepada tim empat untuk diedit.
Butir soal yang dibuat berbentuk Pilihan Ganda dan berjumlah 50 (kecuali untuk IPA dan Matematika) dengan porsi yang disepakati:
- Materi Kelas VII sebesar 25 %;
- Materi Kelas VIII sebesar 25 %;
- Materi Kelas IX sebesar 50 %.
Pihak K3M berharap dengan adanya pembekalan bagi guru-guru yang ditunjuk untuk menyusun Kisi-Kisi dan Naskah Soal bisa merealisasikan program untuk membantu meningkatkan kualitas pendidikan bagi peserta didik di madrasahnya. Mereka juga berharap setiap guru menganalisis jenis soal yang digunakan untuk tes baik Ulangan Tengah Semester(UTS), Ulangan Akhir Semester (UAS), bahkan disetiap ulangan harian. Dalam acara tersebut juga disosialisasikan mengenai rencana pelaksanaan Try Out Ujian Nasional untuk kelas 1X bersama dengan Dinas Pendidikan atau Try OUT UN MTs bersama SMP.