Drama Ande-Ande Lumut ini pernah dibawakan kami pada acara perpisahan kelas IX tahun 2010. Bercerita mengenai kehidupan keluarga yang beranggotakan Lima wanita, yaitu Klenting Kuning, Klenting, biru, Klenting Hijau, Klenting Merah dan Si Mbok nya. Salah satu diantara mereka, yaitu Klenting Kuning adalah anak tiri dari satu bapak yang sudah meninggal dunia. Anggota keluarga yang lain selalu memperlakukan Klenting Kuning dengan tidak baik.
Pementasan Awal Drama Ande-Ande Lumut MTs Negeri Babakan 2010 |
Pada suatu ketika, pangeran Ande-Ande Lumut mengadakan sayembara untuk mencari istri. Melalui pengawalnya, Keluarga Klenting Kuning pun mengetahui perihal sayembara tersebut. merasa tertarik dengan sayembara tersebut, mereka berangkat menuju kerajaan dan meninggalkan Klenting Kuning sendirian di rumah.
Klenting Kuning yang sebenarnya ingin ikut namun dilarang keras oleh mereka, merasa bersedih harus tetap berada di rumah serta melakukan kegiatan rumah seperti biasa. Pada saat itulah Peri angsa, sahabat Klenting Kuning, datang untuk menghibur dan membantu. Peri angsa memberi bekal Klenting Kuning untuk menjaga diri saat menuju kerajaan.
Sementara itu, Si Mbok dan anak-anaknya menemukan kesulitan untuk menyeberangi sungai menuju Kerajaan Pangeran Ande-Ande Lumut. Pada saat itulah Yuyu Kangkang datang membantu mereka untuk menyeberang namun dengan syarat...
Untuk lebih tahu cerita selanjutnya, silahkan mengunduh rekaman drama Ande-Ande Lumut kami melalui akun 4shared atau dengan cara klik di sini.