KETENTUAN TEKNIS LOMBA LUKIS DINDING
TINGKAT MADRASAH TSANAWIYAH / MADRASAH ALIYAH
DALAM RANGKA HARI AMAL BHAKTI KEMENTERIAN AGAMA
DI KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN TEGAL
TAHUN 2012
- Syarat dan Ketentuan :
- Pendaftaran Gratis
- Peserta lomba diikuti oleh wakil putra dan putri MTs dan MA se Kabupaten Tegal
- Peserta lomba mengenakan seragam identitas sekolah masing-masing
- Peserta mendaftarkan diri dan menulis data pribadi (nama, asal sekolah dan judul lomba lukis) disertai data pembinanya
- Peserta membawa alat gambar sendiri seperti Kuas, Kaleng pencampur cat, Zat pengencer cat, dll.
- Pada saat pendaftaran, Peserta menyerahkan contoh gambar berwarna karya sendiri yang akan dilombakan dengan ukuran kertas 40 x 50 cm.
- Tema :
- Lomba lukis Dinding MTs dan MA
- Menggambar Obyek Lingkungan (Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal)
- Menggambar Obyek Wisata/tempat rekreasi di daerah kita
- Menggambar bangunan-bangunan vital Kab. Tegal; seperti Masjid Agung, Rumah Dinas Bupati, Kantor Pemda, Gerbang Kab. Tegal, Gedung Rakyat, Monuman GBN, dll.
- Menggambar objek lingkungan sekolah masing-masing
- Perkembangan IPTEK (Informasi Pengetahuan dan Teknologi)
- Peserta diharapkan menjaga kebersihan lingkungan kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal (Areal Lomba)
- Memperebutkan Piala dan Tropi Kepala Kantor Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal untuk Juara I, II, III Putra dan Putri, harapan I, II, III Putra dan Putri dan uang pembinaan
- Keputusan Dewan Juri tidak bisa diganggu gugat
- Peserta tidak diperkenankan membawa contoh atau saduran di arena lomba
- Pendaftaran Lomba dibuka sejak edaran ini disampaikan.
Se Kabupaten Tegal
Ttd.
Panitia
Izin share.. :) Terima kasih...
BalasHapusSilahkan....
BalasHapus